KENDARI, MITRANUSANTARA.ID – Hasil hitung cepat (Quick Count) Lembaga Survei Charta Politika Indonesia pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) 2024 merilis bahwa Pasangan Calon (Paslon) nomor urut dua, Andi Sumangerukka (ASR) dan Ir. Hugua peroleh suara terbanyak.
Dari sampel 300 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan 99 persen suara masuk, ASR-HUGUA unggul dari Paslon lain dengan perolehan suara 49,45 persen seperti yang dilansir oleh Kompas.com, Kamis 28/11/2024.
Posisi pertama ASR-Hugua disusul oleh Pasangan Tina-Ihsan dengan perolehan suara 21,94 persen. Sementara posisi ketiga ditempati oleh Paslon nomor urut tiga, LA-IDA dengan suara perolehan sebanyak 17,78 persen serta Ruksamin-Syafei Kahar di angka 10,83 persen.
Quick count Charta Politika dalam Pilkada Sultra 2024 ini menggunakan metodologi stratified random sampling dan memiliki margin of error sebesar kurang lebih 1 persen dengan tingkat kepercayaan 99 persen.
Sebelumnya, Charta Politika telah merilis hasil survei pada 2 Oktober 2024. ASR-Hugua konsisten menjadi kandidat teratas dalam bursa calon gubernur.
Dari hasil survei, elektabilitas ASR-Hugua unggul 33,2 persen dari Tina-Ihsan yang hanya capai 27,1 persen. Lalu LA-Ida 21,9 persen serta Ruksamin-Sjafei 12 persen.