Penulis : Redaksi

KENDARI, MITRANUSANTARA.ID – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari resmi memulai babak baru dalam pelayanan kesehatan masyarakat. Untuk pertama kalinya, rumah sakit milik Pemerintah Kota Kendari ini berhasil melakukan tindakan hemodialisa (cuci darah) kepada seorang pasien, menandai dimulainya operasional layanan tersebut secara penuh.

Pasien pertama yang menjalani tindakan ini merupakan warga Kota Kendari yang sebelumnya harus rutin melakukan perawatan di rumah sakit lain. Kini, dengan hadirnya layanan hemodialisa di RSUD Kota Kendari, pasien penderita penyakit ginjal kronis tidak lagi perlu menempuh perjalanan jauh untuk mendapatkan terapi cuci darah yang vital bagi kelangsungan hidup mereka.

Direktur RSUD Kota Kendari, dr. Juriadi Paddo, menyebut pencapaian ini sebagai tonggak bersejarah bagi perkembangan fasilitas kesehatan di daerah.

“Kami sangat bersyukur karena hari ini kami dapat melayani pasien hemodialisa pertama kami. Ini menjadi wujud nyata komitmen RSUD Kota Kendari dalam menghadirkan pelayanan kesehatan yang lengkap, modern, dan mudah diakses masyarakat,” ungkapnya, Rabu (22/10/2025).

Fasilitas hemodialisa di RSUD Kota Kendari kini dilengkapi dengan mesin-mesin cuci darah berteknologi modern serta ditangani oleh tenaga medis profesional yang telah mendapatkan pelatihan khusus dalam menangani pasien gagal ginjal. Layanan ini juga dirancang dengan memperhatikan aspek kenyamanan pasien selama menjalani proses terapi yang berlangsung beberapa jam setiap sesi.

Baca Juga  KPK Pantau Pembangunan RSUD Kota Kendari

Lebih lanjut, dr. Juriadi menjelaskan bahwa kehadiran layanan ini diharapkan mampu mengurangi beban biaya dan waktu yang selama ini harus ditanggung pasien.

Pihak rumah sakit membuka pendaftaran bagi masyarakat yang membutuhkan layanan ini melalui mekanisme rujukan dari puskesmas atau fasilitas kesehatan tingkat pertama lainnya.

Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Kota Kendari dalam memperluas akses dan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan.

Visited 322 times, 1 visit(s) today
WhatsApp Follow WhatsApp Channel MITRANUSANTARA.ID untuk update berita terbaru setiap hari Follow